Sabtu, 25 Februari 2012

Posted by Unknown On 23.36
Berkaitan dengan strukturnya, HTML menetapkan suatu set berupa tag-tag yang mengenalkan struktur dan tipe isi (content) berupa :

§  Tag yang tertutup  <  >
Contoh :  < img src=”gambar.gif” />
§  Tag berpasangan, dengan tanda permulaan dan akhiran
Contoh  : <title> judul HTML </title>

Tag adalah kode atau simbol yang digunakan untuk meletakkan perintah HTML.  Sebagian besar kode HTML terletak di antara tag kontainer. Yaitu diawali dengan <namatag> dan diakhiri dengan </namatag> . Awal nama tag  ditandai dengan awalan kurung siku lebih kecil (<) dan akhiran tag berupa kurung siku lebih besar (>). Perlu diingat untuk awal nama tag tidak menggunakan tanda ”/” sedangkan pada akhir nama tag harus menggunakan tanda “/”.

Sintaks tag yang berpasangan :
<namatag>…</namatag>
tanda titik-titik (…) memuat elemen isi (content) tag.
Penulisan namatag bersifat non-sensitive-case, yaitu tidak membedakan atau antara huruf  besar dan huruf kecil (dianggap sama), contoh :


Sama
 <html>
<head>
<title>judul latihan HTML </title>
</head>
<body>
selamat belajar HTML
</body>
</html>
  <HTML>
<HEAD>
<TITLE>judul latihan HTML </TITLE>
</HEAD>
<BODY>
selamat belajar HTML
</BODY>
</HTML>

Struktur Tag Dasar
Sebuah halaman web minimal mempunyai empat buat tag dasar, yaitu :
Elemen Dasar
Nama Tag Kode Tag Keterangan
Jenis Dokumen <HTML> </HTML> (terdapat pada awal dan akhir dari file HTML)
Judul <TITLE> </TITLE> (harus selalu terdapat pada mukadimah)
Mukadimah (Header) <HEAD> </HEAD> (keterangan umum, seperti judul dsb.)
Batang Tubuh <BODY> </BODY> (isi dari halaman HTML)

<HTML> Sebagai tanda awal dokumen HTML.

<HEAD> Sebagai informasi page header. Di dalam tag ini kita bisa meletakkan tag-tag TITLE, BASE, ISINDEX, LINK, SCRIPT, STYLE & META.

<TITLE> Sebagai titel atau judul halaman. Kalimat yang terletak di dalam tag ini akan muncul pada bagian paling atas browser (pada title bar).

<BODY> Di dalam tag ini bisa diletakkan berbagai page attribute seperti warna latar belakang, warna teks, warna link, warna visited link, warna active link dan lain-lain.
Setiap menulis perintah HTML terdapat 4 elemen tersebut tersebut, dimana tag <html>…</html> merupakan awalan dan akhiran dari semua kode dan nama tag HTML. Selanjutnya didalamnya tersusun  tag-tag lain yang susunannya didasarkan pada sistem tersarang (nested) dan jangan saling berpotongan.

Contoh2-1 : selamat.html
<HTML>  <HEAD>
<TITLE>judul latihan HTML </TITLE>
</HEAD>
<BODY>
selamat belajar HTML
</BODY>
</HTML>


Gambar 2.1. Hasil file selamat.html.

NAMA TAG DAN KARAKTER UNTUK KODE HTML

Berikut ini daftar kumpulan nama-nama tag yang digunakan HTML yaitu :

 Nama-nama TAG HTML 

Nama TAG Keterangan
<!–    –> Memberi komentar atau keterangan. Kalimat yang terletak pada tag kontiner ini tidak akan terlihat pada browser
<a href> Membuat link ke halaman lain atau ke bagian lain dari halaman tersebut
<a name> Membuat nama bagian yang didefinisikan pada link pada halaman yang sama
<applet> Sebagai awal dari Java applets
<area> Mendefinisikan daerah yang dapat diklik (link) pada image map
<b> Membuat teks tebal
<basefont> Membuat atribut teks default seperti jenis, ukuran dan warna font
<bgsound> Memberi (suara latar) background sound pada halaman web
<big> Memperbesar ukuran teks sebesar satu point dari defaultnya
<blink> Membuat teks berkedip
<body> Tag awal untuk melakukan berbagai pengaturan terhadap text, warna link & visited link
<br> Pindah baris
<caption> Membuat caption pada tabel
<center> Untuk perataan tengah terhadap teks atau gambar
<comment> Meletakkan komentar pada halaman web tidak tidak akan nampak pada browser
<dd> Indents teks
<div> Represents different sections of text.
<embed> Menambahkan sound or file avi ke halaman web
<fn> Seperti tag <a name>
<font> Mengganti jenis, ukuran, warna huruf yang akan digunakan utk teks
<form> Mendefinisikan input form
<frame> Mendefinisikan frame
<frameset> Mendefinisikan attribut halaman yang akan menggunakan frame
<h1> … <h6> Ukuran font
<head> Mendefinisikan head document.
<hr> Membuat garis horizontal
<html> Bararti dokumen html
<i> Membuat teks miring
<img> Image, imagemap atau an animation
<input> Mendefinisikan input field pada form
<li> Membuat bullet point atau baris baru pada list (berpasangan dengan tag <dir>, <menu>, <ol> and <ul> )
<map> Mendefinisikan client-side map
<marquee> Membuat scrolling teks (teks berjalan) – hanya pada MS IE
<nobr> Mencegah ganti baris pada teks atau images
<noframes> Jika browser user tidak mendukung frame
<ol> Mendefinisikan awal dan akhir list
<p> Ganti paragraf
<pre> Membuat teks dengan ukuran huruf yg sama
<script> Mendefinisikan awal script
<table> Membuat tabel
<td> Kolom pada tabel
<title> Mendefinisikan title
<tr> Baris pada tabel
<u> Membuat teks bergaris bawah

 Kode HTML untuk menuliskan karakter khusus

Kode HTML Karakter yg ditampilkan
&quot;
&amp; &
&lt; <
&gt; >
&OElig; Œ
&oelig; œ
&Scaron; Š
&scaron; š
&Yuml; Ÿ
&circ; ˆ
&tilde; ˜
&nbsp; spasi
&emsp;
&thinsp;
&frac12; ‌1/2
&reg; ‍®
&euml; ‎ë
&szlig; ‏β
&ndash;
&mdash;
&lsquo;
&rsquo;
&sbquo;
&ldquo;
&rdquo;
&bdquo;
&dagger;
&Dagger;
&permil;
&lsaquo;
&rsaquo;
&euro;

Kode-Kode khusus yang digunakan untuk menuliskan sebuah  simbol tersebut perlu ditabelkan dan sebagai rujukan tertulis karena memang agak sulit untuk diingat.

Sumber : http://ajimedia.com/37/belajar-dasar-dasar-web-dengan-html-bab2-bagian2
 Sumber lain

0 komentar:

Posting Komentar